EDARAN.ID – Sejumlah HP Xiaomi, baik itu Redmi dan Poco sedang turun harga di bulan April 2024.
Salah satunya Redmi Note 12 Pro 5G, HP yang punya performa gahar dan kamera yang apik ini sedang diskon 17 persen.
Redmi Note 12 Pro 5G mengusung layar panel AMOLED berukuran 6,67 inci dengan resolusi Full HD Plus dan refresh rate 120 Hz.
Layanya juga sudah mendapat perlindungan Corning Gorilla Glass 5 dengan Dolby Vision, dan HDR 10+.
Untuk menunjang performanya, Redmi Note 12 Pro 5G ditenagai chipset Dimensity 1080 dengan fabrikasi 6 nm.
Chipset ini memiliki CPU octa-core yang terdiri dari dua core Cortex-A78 (2.6 GHz) dan enam core Cortex-A55 (2.0 GHz), serta GPU Mali-G68 MC4.
HP ini juga dibekali dengan RAM besar, yakni RAM 8 GB yang masih dapat ditambah 5 GB lagi menggunakan fitur virtual RAM.
Penyimpanan internalnya juga tergolong lega, yakni 256 GB.
Untuk konten kreator, kamera HP ini juga cukup rekomended, karena menggunakan sensor Sony IMX766 dan teknologi penstabil gambar OIS.
Kamera utamanya beresolusi 50 MP, kemudian kamera lensa ulrawide resolusi 8 MP 120 derajat dan juga 2 MP untuk lensa makro.
Sedangkan kamera depannya beresolusi 16 MP.
HP ini ditopang baterai standar dengan kapasitas 5000 mAh, yang didukung pengisian cepat 67 W.
Harga Redmi Note 12 Pro 5G Terbaru April 2024
Melansir laman resmi Xiaomi, Senin (1/4/2024), Redmi Note 12 Pro 5G dengan RAM 8/256 GB dijual dengan harga Rp 3.799.000.
Atau turun hingga Rp 800 ribu dari harga normalnya Rp 4.599.000.***