Techno  

Spesifikasi iPhone 14 Plus, Sudah Turun Hingga Rp 5 Juta, ini Harga Terbarunya di Awal Mei 2024

Avatar
iPhone 14 dan iPhone 14 Plus. (foto/apple)

Edaran.ID – iPhone 14 Plus merupakan salah satu seri iPhone yang menarik untuk dimiliki.

Jika dilihat dalam bentuk gambar, HP ini tentu sangat mirip dengan iPhone 14 biasa.

Namun, iPhone 14 Plus memiliki dimensi yang lebih besar dari iPhone 14 reguler.

Tinggi HP ini 160,8 mm dan memiliki lebar 78,1 mm.

Kemudian tebalnya 7,80 mm dan memiliki bobot 203 gram.

BACA JUGA:  Harga Terbaru iPhone 11 hingga iPhone 15 Terbaru Agustus 2024, iPhone 13 Sudah Turun

HP ini juga sudah turun saat ini, mengingat akan usia dan telah hadirnya seri iPhone terbaru, iPhone 15.

Melansir laman resmi iBox, Minggu (5/5/2024), harga iPhone 14 Plus untu penyimpanan 128 GB yakni Rp12.999.000.

Kemudian iPhone 14 Plus penyimpanan 256 GB dijual Rp 15.499.000, sedangkan untuk versi 512 GB dijual Rp 18.499.000.

HP ini mengusung layar Super Retina XDR dengan panel OLED berukuran 6,7 inci, dengan resolusi 2778 x 1284 piksel pada 458 ppi.

BACA JUGA:  Dijual Rp 3,4 Juta Saat Pertama Rilis, Harga Vivo Y35 Turun Drastis April 2024, Total RAM 16 GB

Sumber tenaga HP ini berasal dari chip A15 Bionic, yang memiliki CPU 6-core dengan 2 core performa dan 4 core efisiensi.

Dan GPU 5-core dengan Neural Engine 16-core menjadi pengelola grafisnya.

Kamera utama iPhone 14 Plus beresolusi 12 MP bukaan ƒ/1.5.

Kamera utamanya ini dibekali penstabilan gambar optik sensor bergerak, 100 persen Focus Pixels.

Selain itu, ada juga kamera ultra wide beresolusi 12 MP bukaan ƒ/2.4 yang mendukung zoom optik 2x dan zoom digital hingga 5x.

BACA JUGA:  Harga iPhone 14 Pro Max Ex iBox Desember 2023 dan Selisihnya dengan Beli Baru

Sedangkan kamera depannya dibekali kamera beresolusi 12 MP.

Tentunya, dengan spesifikasi tersebut iPhone 14 Plus masih sangat layak digunakan.***

Cek Berita dan Artikel Edaran.ID lainnya di Google News