Techno  

Harga HP Vivo V27 5G Turun Drastis, ini Harga Terbarunya di Februari 2024

Avatar
Vivo V27 5G. (Ist)

EDARAN.ID – Harga HP Vivo V27 5G turun drastis di tahun 2024.

Vivo V27 5G ini merupakan HP yang diluncurkan pada Maret 2023 lalu.

Vivo V27 5G dibekali spesifikasi yang mumpuni, sehingga rekomended untuk dibeli.

Saat pertama kali debut, HP ini dibanderol dengan harga Rp 5.999.000.

Sebelum lanjut ke harga terbarunya, berikut spesifikasi Vivo V27 5G.

BACA JUGA:  HP Lipat Termurah di Dunia ZTE Libero Flip Diluncurkan, Beda Jauh dari Harga Samsung Galaxy Z Flip 5

Vivo V27 5G dibekali sejumlah fitur unggulan.

Seperti Aura Light Portrait System, Super Night Video, RAM-nya bisa diperluas hingga 16 GB (RAM 8 GB + virtual RAM 8 GB).

Vivo V27 5G memiliki ketebalan 7,36 mm dengan berat 180 gram.

Layarnya mengusung panel AMOLED 6,78 inci beresolusi Full HD Plus (1080 x 2400 piksel) dengan refresh rate 120 Hz.

Vivo V27 5G ditenagai Dimensity 7200 (4 nm) yang dipasangkan dengan RAM hingga 16 GB dan penyimpanan internal 256 GB.

BACA JUGA:  Perbandingan Harga dan Spesifikasi Samsung A15 4G dan Samsung A16 4G, Harga Beda Tipis

Prosesor ini memiliki CPU octa-core dan GPU Mali-G610 MC4.

Konfigurasi CPU-nya mencakup 2 core Cortex A715 (2.8 GHz) dan 6 core Cortex A510 (2.0 GHz).

Di bagian kamera belakang, HP ini dibekali kamera 50 MP (primer, Sony IMX766V) + 8 MP (ultrawide) + 2 MP (makro).

Kemudian kamera depannya dibekali dengan lensa 50 MP.

Sensor Sony pada HP Vivo V27 5G membuat hasil gambar yang dihasilkan HP ini keren.

BACA JUGA:  Samsung Galaxy A05 Vs Oppo A38, HP Terbaik di Kelas Entry Level, Pilih Mana

Harga Terbaru Vivo V27 5G Februari 2024

Melansir dari berbagai marketplace, Vivo V27 5G versi baru dibanderol dengan harga mulai Rp 5.189.000 hingga Rp 5.400.000.

Atau mengalami penurunan harga hingga Rp 600 ribu.***

Cek Berita dan Artikel Edaran.ID lainnya di Google News